BALIKPAPAN–Kabar duka datang dari Rumah Dinas (Rumdis) Ketua DPRD Kota Balikpapan. Atas meninggalnya Hj Arsiah Binti Berahima Paonari (73) ibu dari Yulianti Abdulloh yang merupakan istri dari Ketua DPRD Kota Balikpapan Abdulloh, S.Sos Senin (11/4/2022).
Wali Kota Balikpapan H. Rahmad Mas’ud beserta istri menyempatkan hadir di rumah duka. Kajari Balikpapan, Jajaran Kodam VI Mulawarman, Kasat Intel Polresta Balikpapan, Anggota DPRD Kota Balikpapan, Ketua Umum Laskar Merah Putih, Ketua DPW Partai Berkarya Kaltim, Kadis, Kabag, Camat, Lurah, ASN di lingkungan Pemkot Balikpapan serta unsur masyarakat Balikpapan juga hadir.
Ketua DPRD Kota Balikpapan Abdulloh, S.Sos dalam sambutannya mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh kerabat dan handai taulan, yang menyempatkan hadir mendoakan, memandikan, pengafankan, menshalatkan hingga mengantarkan almahrumah ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Sepinggan Balikpapan untuk di kebumikan. Sebelumnya jenazah di shalatkan di Masjid At-Taqwa Balikapapan.
“Terima kasih banyak kepada seluruh kerabat dam handai taulan yang telah hadir atas meninggalnya mertua kami. Semoga mendapat berkah dari Allah SWT, “ujar Abdulloh dengan nada sendu.
Penulis : Edy Y