CISARUA–Jawa Barat, Sebagai ajang temu kangen dan silaturahmi alumni seragam putih abu abu, SMA 1 PGRI Cimahi Jawa Barat menggelar Reuni Akbar Angkatan 1981 hingga 1994 Sabtu (15.1.2022) di Rumah Jamur Cisarua Jawa Barat.
Dihadiri ratusan alumni serta beberapa mantan dewan guru, suasana sangat meriah penuh kekeluargaan. Ini dapat dimakhlumi, dimana sudah cukup lama tidak saling berjumpa, menjadikan suasana campur haru.
Menurut salah satu alumni 1987 Cecep Lomri Nurdin Kurnia (CLNK) yang jauh-jauh datang dari Kota Minyak Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur, untuk menghadiri Reuni Akbar kepada media ini Sabtu (15.1.2022) mengatakan. Dirinya sangat berkesan pada acara Reuni Akbar ini. Dimana dari angkatan 1981 hingga 1996 hadir. Tentunya menjadikan suasana hiruk pikuk dan campur baur. Saling lepas kangen, senda gurau dan obrolan masa lalu saat masa SMA.
Masih menurut Cecep (sapaan-akrabnya), yang puluhan tahun lalu hijrah ke Balikpapan ini menambahkan. Apa lagi di hadiri beberapa mantan guru tentunya sangat menghidupkan suasana. “Kamu salah satu siswa yang paling bandel saat sekolah dulu, “ujar Cecep menirukan ucapan guru saat berbincang-bincang.
Apresiasi buat Panitia Pelaksana yang telah sukses mengemas acara Reuni Akbar ini lanjut Cecep yang dapat di bilang cukup sukses merintis usaha di bidang otomotip di Balikpapan ini.
Dan berharap semoga kebersamaan lintas alumni dapat terpelihara dengan baik, paling tidak menjalin silaturahmi komunikasi melalui Hand Phone. Sehingga kita dapat mengetahui keadaan dan perkembangan teman-teman sesama alumni.
“Semoga kebersamaan dan silaturahmi ini tetap berjalan, walaupun hanya melalui Hand Phone. Sehingga kita mengetahui keadaan sesama alumni, “ungkap Cecep.
Penulis : Edy Yudohandana