BALIKPAPAN—KPU Kota Balikpapan diundang sebagai pembicara untuk membahas Sosialisasi Pilkada Kota Balikpapan Tahun 2020 yang dihadiri oleh Dandim 0905 Balikpapan Letkol Arm I Gusti Putu Agung Sujarnawa dan sejumlah pejabat utama di lingkungan Kodim 0905 Balikpapan. Serta hadir pula seluruh anggota Babinsa Kodim 0905 Balikpapan, yang digelar di ruang pertemuan Markas Kodim 0905 Balikpapan, Rabu (29/01/2019).
Pada acara itu hadir sebagai pembicara adalah Ketua KPU Kota Balikpapan Noor Thoha. Dihadapan Dandim 0905 Balikpapan serta seluruh pejabat utama dan seluruh Anggota Babinsa, Noor Thoha menyampaikan beberapa tahapan tentang pelaksanaan Pilkada Kota Balikpapan Tahun 2020.
Noor Thoha menyampaikan ada beberapa tahapan yang wajib dilaksanakan dalam Pilkada Kota Balikpapan Tahun 2020 ini. Hal ini susah sesuai dengan PKPU Nomor 16 Tahun 2019 tentang : Program dan Jadwal Penyelenggaran Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati, dan atau Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2020.
Selama lebih kurang 90 menit memberikan materi, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Pada sesi tanya jawab ini, ternyata banyak anggota Babinsa yang mengajukan pertanyaan terkait pelaksaan Pilkada Kota Balikpapan Tahun 2020.
Dandim 0905 Balikpapan Letkol Arm I Gusti Putu Agung Sujarnawa mengatakan bahwa kegiatan ini lebih kepada diskusi atau sharing tentang Pilkada Kota Balikpapan Tahun 2020. Ia juga menyebut bahwa sosialisasi ini adalah sebuah bentuk diskusi di lingkungan Kodim 0905 Balikpapan. “Dengan kegiatan sosialisasi ini, kami bisa membantu untuk mensosialisasikan. Karena kami menilai sosialisai ini masih dalam batasan wajar karena tidak mengganggu netralitas TNI,” ujar Dandim 0905 Balikpapan.
Letkol Arm I Gusti Putu Agung Sujarnawa menyampaikan, peran Babinsa di tengah masyarakat yang tugas pokoknya salah satunya adalah mejaga kondusifitas di daerahnya, dihaarapkan juga dapat mensosialisasikan tentang akan adanya Pilkada Kota Balikpapan pada 23 September Tahun 2020 mendatang.
“Peran anggota Babinsa ini juga bisa menyelipkan untuk mengajak masyarakat agar berpartipasi dan berperan aktif untuk menggunakan hak pilihnya. Di mana Babinsa sebenarnya adalah ujung tombak TNI. Keberadaan Babinsa di setiap desa atau kelurahan begitu penting bagi TNI,” ujar I Gusti Putu Agung Sujarnawa.
Lebih lanjut Dandim 0905 Balikpapan menyampaikan bahwa proses Pilkada Tahun 2020 ini bisa maksimal, berjalan lancar dan sukses. “Jadi selain tugas kami sebagai pengamanan. Kami di Kodim 0905 Balikpapan turut menyuarakan kepada masyarakat supaya masyarakat bisa berperan aktif untuk mengikuti Pilkada di Balikpapan,” imbuhnya.
Penulis : Reina